Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, mengatakan, pandemi COVID-19 yang dihadapi Indonesia dan bangsa-bangsa lain membuka peluang untuk menjadi lebih maju.
"Kita harus percaya bahwa setiap Tuhan memberikan cobaan kepada kita, sebetulnya Tuhan memberikan peluang kepada kita untuk kita bisa lebih maju lagi,” kata Mensos Tri Rismaharini, dalam keterangannya, usai Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana Tahun 2021 Hari ke-4 secara virtual, Selasa (9/3/2021).
Menurut Mensos, dulu tidak pernah terpikirkan bahwa anak-anak pelajar sekolah harus melaksanakan pembelajaran jarak jauh dengan internet.
“Tapi mereka sekarang harus belajar itu bahkan mungkin pengetahuan yang mereka dapat itu lebih banyak lagi, karena di dunia maya itu dunia yang sangat luas,” ujar Mensos.
Selain itu, lanjut Mensos, pemerintah juga telah membuat perlindungan untuk mengurangi beban masyarakat akibat pandemi. “Kita tahu ada programnya untuk Program Keluarga Harapan (PKH), bahkan sampai subsidi gas dan listrik. Kemudian juga untuk bantuan untuk pendidikan anak sampai dengan BPJS,” ucap Mensos.
Mensos menjelaskan, permasalahan saat ini adalah bahwa kita tidak akan tahu kapan pandemi akan berakhir. "Ada beberapa negara bahkan menyampaikan bahwa kita hidup akan berdampingan dengan pandemi," pungkas Mensos Tri Rismaharini. (Azwar).
Trending Now
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id -- Danrem 031/WB Brigjen TNI Sugiyono mendampingi Gubernur Riau H. Abdul Wahid, S.Pd.I., M.Si bersama Kapol...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Proses pemutusan hubungan kerja (PHK) di PT Allianz Life Indonesia yang menyasar pekerja di bagian informas...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...