Bandung, Wartapembaruan.co.id - Wali kota Bandung, Oded M. Danial mengajak para orang tua mengedukasi putra-putrinya untuk taat dan disiplin aturan berlalu-lintas. Hal itu dapat mendukung ketertiban dan kenyamanan di Kota Bandung.
“Saya imbau kepada orang tua turut mengedukasi supaya tidak terbawa arus hal yang tidak patut,” tutur Oded di Kantor Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Senin (15/2/2021).
Tak hanya itu, ia tidak bosan-bosannya mengajak seluruh warga Kota Bandung untuk mematuhi aturan. Hal itu untuk keselamatan dan kenyamanan bersama.
“Mari kita sama-sama pelihara ketertiban dengan hidup yang beretika. Etika tetap, sebagai pemerintah tidak bosan untuk mengedukasi. Mulai dari Satpol PP dan polisi, bahwa pemeritah hadir untuk mengedukasi,” ajaknya.
Untuk itu juga, dirinya mengaku, pihaknya telah berkoordinasi dengan Polrestabes Bandung agar keamanan dan ketertiban berlalu-lintas di Kota Bandung tetap terjaga. Termasuk terkait dengan peristiwa yang mengganggu ketertiban dan keamanan Kota Bandung.
“Saya kordinasi terus langsung dengan Polrestabes,” katanya.Sebagai orang tua, ia merasa prihatin dengan kejadian itu. Layaknya para pemuda harusnya memberikan contoh yang baik kepada masayarakat.“Sebagai kepala daerah dan orang tua, saya prihatin,” pungkas Oded (Azwar).
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Keluarga besar Sanggar Sinlamba Batavia menggelar acara halal bihalal 1446 Hijriah yang berlangsung hangat ...
-
Jayapura, Wartapembaruan.co.id - Prajurit TNI AL dari Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) X Jayapura kembali menunjukkan jati dirinya sebagai...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Kebersamaan dan kekompakan warga Kelurahan Gunung Sahari Selatan kembali terlihat dalam sebuah acara silatu...