Home
BERITA TNI POLRI
Personel Kodim 0207/Simalungun Koramil 5/Serbelawan Melaksanakan Apel Pagi Dilanjutkan Pembersihan Pangkalan
Personel Kodim 0207/Simalungun Koramil 5/Serbelawan Melaksanakan Apel Pagi Dilanjutkan Pembersihan Pangkalan

Simalungun | Personel Bintara Pembina Desa Koramil 05/Serbelawan jajaran Kodim 0207/Simalungun turun langsung kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Apel Pagi yang dilaksanakan bertempat di Makoramil dan dilanjutkan olah raga lari perorangan dilapangan dobana serbalawan dilanjutkan korve pembersihan Makoramil, Kamis (25/02/2021).
Dalam apel pagi tersebut Danramil 05/Serbelawan Kapten Inf Khairul Hadi menyampaikan,” kepada seluruh anggota, tentang perkembangan situasi (Bangsit) wilayah. Aturan dan tugas prajurit untuk ditaati dan dilaksanakan, karena Babinsa adalah ujung tombak sebagai mata serta telinga satuan komando kewilayahan TNI AD,” tandasnya.
Kegiatan apel di Koramil 05/Serbelawan, dilaksanakan setiap hari apabila tidak melaksanakan apel di Makodim. Setelah selesai melaksanakan apel pagi, kemudian dilanjutkan pembagian sektor kurve untuk melaksanakan pembersihan pangkalan sekitar Koramil. Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan kecintaan personel terhadap lingkungan pangkalan satuan,
Dengan bersihnya lingkungan dan tempat tinggal, tentu akan membawa suasana yang nyaman dan sehat. Sehingga anggota dalam melaksanakan kegiatan di Koramil merasa nyaman. Disamping itu juga akan memupuk rasa kerja sama dan jiwa kebersamaan setiap prajurit.
” Dalam Kegiatan pembenahan dan pembersihan pangkalan tersebut, bertujuan untuk melatih dan membiasakan diri agar selalu hidup bersih. Hal ini sangat bermanfaat, apabila dipraktekkan dalam kehidupan seorang prajurit ditengah-tengah atau dalam lingkungan masyarakat,”imbuhnya.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Proses pemutusan hubungan kerja (PHK) di PT Allianz Life Indonesia yang menyasar pekerja di bagian informas...
-
PEKANBARU, Wartapembaruan.co.id -- Danrem 031/WB Brigjen TNI Sugiyono mendampingi Gubernur Riau H. Abdul Wahid, S.Pd.I., M.Si bersama Kapol...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- 2 (dua) Konsultan Hukum Noverianus Samosir, SH dengan Christian Adrianus Sihite, SH hari senin, tanggal 2...
-
Bogor, Wartapembaruan.co.id – PT Halimun Rimba Lestari (HRL), selaku pengelola Bumi Perkemahan Sukamantri yang terletak di kawasan Taman Na...
-
Bogor, Wartapembaruan.co.id – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI Mohammad Naudi Nurdika...