Jakarta, wartapembaruan.co.id - Presiden Joko Widodo meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi para insan pers/wartawan di Hall A Lapangan Basket Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Kamis (25/2/2021).
Presiden Joko Widodo didampingi oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Ketua Dewan Pers Muhammad Nuh.
Presiden langsung meninjau para vaksinator yang akan melakukan vaksinasi kepada para insan pers. Guna memastikan vaksinasi yang dilakukan sesuai dengan prosedur sesuai dengan kebijakan pemerintah. Kemudian, dilanjutkan melakukan tinjauan kepada para peserta vaksinasi yakni jurnalis setelah disuntikkan vaksin COVID-19.
Sebelumnya, Pemerintah akan memberikan 5.000 dosis vaksin COVID-19 kepada awak media dalam rentang waktu Februari hingga Maret 2021. Ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan pemerintah kepada insan pers yang menjadi garda terdepan penyebaran informasi penanganan wabah global ini.
"Februari sampai awal Maret kita sediakan sebanyak 5.000 orang insan pers untuk divaksinasi COVID-19," ujar Presiden Joko Widodo ketika memberikan sambutan Hari Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 secara virtual pada Selasa (9/2/2021).
Vaksinasi COVID-19 ini akan ditargetkan untuk 5.500 jurnalis yang mempunyai lingkup liputan di sekitar Ibu Kota. Rencananya, kegiatan vaksinasi bagi awak media ini di akan diselenggarakan selama tiga hari yakni mulai Kamis (25/2/2021) hingga Sabtu (27/2/2021).
"Allhamdulillah pada pagi hari ini sudah dimulai untuk 5.500 awak media," kata Presiden Joko Widodo.
Menurut Presiden, vaksinasi yang dilakukan di atas menunjukkan komitmen pemerintah terhadap eksistensi para awak media. Sesuai dengan janji yang disampaikan pada Hari Pers Nasional (HPN) yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.
Para awak media, layak mendapatkan vaksin terlebih dahulu, karena memiliki mobilitas yang tinggi dengan berbagai orang. Dengan alasan seperti itu, maka Pemerintah dengan upaya tersebut melakukan vaksinasi terhadap ribuan awak media di Jakarta.
"Memberikan perlindungan kepada awak media terutama yang berada di lapangan. Karena sering berinteraksi dengan publik dan berinteraksi dengan narasumber," pungkas Presiden Joko Widodo (Azwar).
Trending Now
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Wakil Menteri Dikdasmen Fajar Riza Ul Haq bersama Menteri Ketenagakerjaan Yassierli, didampingi sejumlah pihak terkait saat melakukan sesi f...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua PWI Sumatera Utara Farianda Putra Sinik memberikan apresisi dan pujian terhadap Kapolri Drs. Listyo Si...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id -- Ribuan mahasiswa Universitas Abulyatama, Aceh Besar, bersama warga sekitar, menggelar aksi damai pada Kami...