Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Mantan Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah Buya Ahmad Syafii Maarif menghormati keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri tunggal yang diajukan ke DPR.
Sepengetahuan cendiawan Muslim ini, Listyo Sigit mempunyai hubungan yang baik dengan semua kalangan tanpa harus membeda-bedakan.
"Sebagai pilihan Presiden kita hormati. Selamat buat Jenderal Listyo Sigit sebagai calon tungggal Kapolri," kata Buya Maarif dalam keterangannya, Rabu (13/1/2021).
Seperti diketahui, Ketua DPR Puan Maharani resmi menerima Surat Presiden (Surpres) perihal usulan calon Kapolri yang akan dilakukan uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI.
"Pada hari ini bahwa Surpres telah kami terima dari bapak Presiden yang mana bapak presiden menyampaikan usulan pejabat Kapolri yang akan datang dengan nama tunggal yaitu Bapak Drs Listyo Sigit Prabowo MSI yang saat ini menjabat Kabareskrim Polri," kata Puan kepada wartawan di gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (13/1/2021).
Komjen Listyo Sigit Prabowo usai diuji kepatutan dan kelayakan oleh Komisi III DPR tahapan selanjutnya adalah pengesahan di paripurna DPR dan dilanjutkan pelantikan di Istana Negara. (Leodepari)
Home
BERITA UTAMA
Punya Hubungan Baik Semua Kalangan, Buya Syafii Maarif Ucapkan Selamat Kepada Listyo Sigit
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Keluarga besar Sanggar Sinlamba Batavia menggelar acara halal bihalal 1446 Hijriah yang berlangsung hangat ...
-
Jayapura, Wartapembaruan.co.id - Prajurit TNI AL dari Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) X Jayapura kembali menunjukkan jati dirinya sebagai...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Berdasarkan temuan media ini, salah satu oknum anggota polisi SPKT Polres Muaro Jambi, kedapatan memiliki kay...
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id – Kebersamaan dan kekompakan warga Kelurahan Gunung Sahari Selatan kembali terlihat dalam sebuah acara silatu...
-
Medan, Wartapembaruan.co.id -- Ketua Horas Bangso Batak, Lamsiang Sitompol,SH,MH mengapresiasi keberhasilan Polda Sumut membongkar dan meng...