Basarnas Fokus Pencarian Titik Lokasi Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air
warta pembaruan
10 Januari 2021 | 8:55 AM WIB
Last Updated
2021-01-10T01:55:17Z
Jakarta, Wartapembaruan.co.id - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan/National Search and Rescue Agency (Basarnas), Sabtu (9/1/2021) malam ini akan fokus melakukan pencarian titik lokasi pasti dimana kemungkinan terjatuhnya pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ 182.
“Diharapkan malam ini, konsep kita adalah mencari titik lokasi di mana tempatnya pesawat itu dimungkinkan jatuh. Dengan harapan setelah malam ini mendapatkan lokasi yang pasti besok pagi kita akan melaksanakan pencarian dan pendalaman," ungkap Deputi Bidang Operasi Basarnas Mayjen TNI Bambang Suryo Aji, saat konferensi pers Sabtu (9/1/2021).
Menurut Bambang, pihaknya menerima informasi hilang kontaknya pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182 sore ini. "Jadi Basarnas pada 14.55 WIB tadi menerima informasi bahwa terjadi lost contact terkait dengan pesawat Sriwijaya,” ujar Bambang.
Pihaknya pun langsung melakukan kordinasi guna mendeteksi titik lokasi yang diduga pesawat Sriwijaya jatuh. "Kita cepat melaksanakan kordinasi dengan Cengkareng dan beberapa potensi yang ada di sana. Dan kita segera mengerahkan alut kita di Basarnas. Khususnya dari Kansar Jakarta. Kapal maupun sea raider sudah kita berangkatkan. Setelah mendapatkan informasi tersebut kita berangkatkan menuju titik lokasi yang diduga pesawat itu jatuh,” jelasnya.
Ia menyebut bahwa titik lokasinya di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang. “Posisi pesawat setelah lost contact itu berada di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang," pungkas Bambang (Azwar).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
Jakarta, Wartapembaruan.co.id ~ Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) didesak untuk membuka penyelidikan terhadap 20 proyek besar di PT PLN (P...
-
Pagar Alam, Wartapembaruan.co.id ~ KOMJEN POL (Purn) Susno Duadji, S.H, M.Sc hadiri pengajian di rumah bengkel di Tanjung cermin Pagar Alam...
-
Jambi, Wartapembaruan.co.id - Seperti halnya pribahasa "Sedia Payung Sebelum Hujan" mengajarkan kita untuk selalu mempersiapkan se...
-
Palu, Wartapembaruan.co.id – Ketua Umum DPP Pelita Prabu, Tommy, bersama jajaran pengurus dan perwakilan BRP juga Ketua Umum Prabu Center 0...
-
Operasi Rutin Gabungan Polri,Dishub dan TNI "Lintas Jaya" Di Jakarta Timur Jakarta,Wartapembaruan.co.id - Dirlantas Polda Metro J...